Bisnis Warnet

Salah satu peluang usaha yang sedang berkembang pesat saat ini adalah bisnis warnet. Penggunanya begitu bervariasi, mulai dari anak-anak, remaja hingga orang tua. Oleh sebab itu, kini semakin banyak orang yang mencari peluang bisnis di bidang warnet. Berikut ini beberapa faktor yang menyebabkan bisnis warnet masih akan menjadi primadona setidaknya untuk saat ini dan beberapa tahun ke depan:
-          Kebutuhan akan internet yang semakin besar, dimana saat ini hanya 5% penduduk di Indonesia yang telah menikmati internet dan diperkirakan 10 tahun lagi 60% penduduk Indonesia akan menikmati internet.
-          Semakin seringnya dan luasnya orang yang mengakses situs internet, sehingga kebutuhan internet dan warnet akan semakin pesat.
-          Pesaing yang masih sangat sedikit terutama di daerah.
-          Tingginya minat anak dan remaja di Indonesia untuk bermain bersama-sama dengan temannya di warnet.
-          Munculnya warnet di suatu daerah akan memicu berkembangnya ilmu pengetahuan di daerah tersebut.
-          Cepatnya rasio balik modal untuk usaha warnet dengan sistem yang baik.
-          Tidak semua orang bisa membuat warnet dengan baik karena itu tingkat persaingan masih kurang.

Mendirikan dan mengelola usaha warnet sebenarnya tidak terlalu sulit, namun masalahnya banyak orang yang kurang mengerti mengenai perhitungan untung ruginya. Hanya dengan bermodalkan tempat yang sudah ada dan beberapa unit komputer, banyak yang langsung terjun ke bisnis ini tanpa memperhitungkannya dengan matang terlebih dahulu. Sehingga setelah berjalan, katakanlah 1-2 tahun biasanya warnet ini akan tutup atau dioper ke orang lain yang akan mencoba keberuntungannya.


Untuk itu berikut ini beberapa hal yang harus kita perhatikan dan kita siapkan untuk  memulai usaha warnet, yaitu :

A.    Lokasi / Tempat
Tempat merupakan salah satu faktor penting dalam membuka usaha warnet, sebab semakin strategis tempat yang kita gunakan, maka semakin baik pula dampaknya terhadap usaha kita. Beberapa tempat yang dapat dikatakan strategis untuk usaha warnet adalah yang dekat dengan kampus, sekolah juga di sekitar komplek perumahan.


B.      Biaya Listrik
Biaya listrik per bulan ditentukan oleh kebutuhan listrik dari warnet tersebut. Maka dari itu, untuk memperkirakan biayanya harus dilakukan analisa terlebih dahulu terhadap daya listrik yang diperlukan.


C.    Harga Jual
Bermain di warnet biasanya dihitung dengan biaya per jam. Harga yang ditawarkan pun beragam, mulai dari Rp. 3000,-/jam bahkan ada yang mencapai Rp. 10.000,-/jam itu semua tergantung bagaimana fasilitas yang kita disediakan.


D.    Jam Operasional
Semakin panjang jam buka warnet kita, tentunya akan semakin banyak pula omset yang akan kita dapatkan. Tetapi, tentunya ini akan menambah biaya operasional, karena kita harus membayar lebih untuk biaya listrik dan gaji karyawan.


E.      Sistem Pengelolaan
Kita juga harus bisa memperhitungkan sistem pengelolaan, apakah kita akan mencari karyawan atau kah akan bekerjasama dengan keluarga. Bahkan banyak pula para pemilik yang turun langsung untuk menjaga warnetnya, selain menghemat pengeluaran tentunya dari sisi keamanan juga akan lebih terjaga.
F.      Kombinasi Usaha
Ketika usaha warnet kita telah berjalan dengan stabil, kita juga dapat menambahkan usaha lainnya seperti dengan menjual softdrink, menyediakan pelayanan fotocopy, printing, fax, atau menyediakan barang-barang yang berhubungan dengan kepentingan komputer, seperti CD dan disket, atau usaha lainnya.



Selamat mencoba bisnis warnet ini, semoga beberapa tips diatas dapat membantu serta menjadi inspirasi bagi anda yang sedang ingin membuka bisnis warnet.




Sumber :
http://promosipeluangusaha.com/peluang-usaha-warnet/